Wednesday, October 17, 2012

MAJAS METAFORA DAN SIMILE




MAJAS
Majas adalah gaya bahasa berupa kata kiasan yang bertujuan untuk memberi kesan tertentu.

Jenis-Jenis Majas :

Simile
Simile disebut juga sebagai Majas perumpamaan atau perbandingan.
Majas ini menyamakan dua hal yang berbeda namun memiliki sifat atau karakteristik yang sama.

Majas Simile biasanya menggunakan kata hubung :
Seperti…
Bak…
Bagaikan…
Bagai…
Laksana…
Serupa…
Sebagai…
Semisal…
Seumpama…

Contoh :
Senyumnya bagaikan hujan yang mengguyur tanah kering.
Mereka selalu bertengkar seperti anjing dan kucing.


Metafora
Metafora adalah kata kiasan yang menggunakan perbandingan yang singkat dan padat (tanpa membandingkan)

Contoh :
Ia bekerja sebagai kuli tinta. (kuli tinta = wartawan)
Gadis itu keturunan darah biru. (darah biru = bangsawan)

Tugas Mandiri Buatlah 3 buah kalimat dengan menggunakan majas simile dan 3 buah kalimat yang menggunakan majas metafora dalam kertas bergaris.

2 comments: